Colaborasi SDIT Nahwannur dan Sempoa PIM dalam mengasah kemampuan anak didik

 

https://sdit.nahwannur.sch.id/2022/10/colaborasi-sdit-nahwannur-dan-sempoa.html

Aceh Utara - sdit.nahwannur.sch.id | Pendidikan tidak bisa dilakukan sendiri, butuh kerjasama dng pihak lain, Colaborasi katanya, dengan colaborasi dengan berbagai pihak, akan tercitanya kesamaan langkah, kesamaan visi, kesamaan misi yang nantinya akan membawa perubahan pada mutu generasi muda kita dimasa depan yang akan memimpin bangsa ini, bangsa Indonesia kita tercinta. 

Pada kesempatan ini SIT Nahwannur (TKIT & SDIT) berkesempatan bekerjasama (colaborasi) dengan sempoa cabang PIM dalam program "Mengasah Ketrampilan Anak" mengasah dalam hal ini, melakukan kompetisi diantara mereka, dengan kompetisi anak-anak dipacu utk menjadi pemenang dari kompetisi tersebut, dipacu dalam hal positif akan bermakna ada hal yang bergerak lebih dari biasanya, seperti tenaga, fikiran, semangat, kemauan, hingga kesadaran yang dipicu lebih lagi karena terdorong untuk menjadi pemenang dari kompetisi tersebut. 

https://sdit.nahwannur.sch.id/2022/10/colaborasi-sdit-nahwannur-dan-sempoa.html

SDIT Nahwannur, salah satu konsentrasinya adalah mengasah dan meruncingkan ketrampilan anak melalui berbagai kompetisi, karena kami mengetahui dampak positif dari kompetisi, ada 7 dampak positif dari kompetisi : 

  1. Belajar Percaya Diri, rasa percaya diri pada anak "ADA" karena ada orang dibalik mereka yang mempercayai mereka bahwa mereka "BISA". orang - orang tersebut adalah orang tua, para guru serta teman seangkatan atau sebaya, sehingga kepercayaan orang lain tertular kepada sianak dan dimiliki oleh sianak yang menjadikannya percaya diri karena ditompang oleh kepercayaan orang lain. 
  2. Belajar Berkompetisi secara Positif, proses belajar tidak hanya didalam kelas saja, yang paling penting adalah belajar langsung dan merasakan langsung, dalam kompetisi akan ada aturan - aturan yang diberlakukan, maka belajar bagaimana kita bisa mentaati peraturan yang berlaku pada kompetisi merupakan hal positif yang bisa dirasakan langsung oleh anak dalam kompetisi tersebut. 
  3. Memberikan Pengalaman. pengalaman adalah hal yang kira rasakan, kita dengar serta yang kita melihatnya langsung oleh diri kita, pengalaman ini yang didapatkan didalam bangku kelas, pengalaman akan kita dapatkan jika kita terjun langsung, kompetisi adalah salah satu dari banyak cara untuk mendapatkan pengalaman tersebut, dengan banyak kita berkompetisi maka kita akan merasakan berbagai macam pengalaman, seperti bertemu dengan orang lain yang lain daerah dengan kita, cara berkomunikasi dengan orang lain, suasana saat berkompetisi, dan banyak lagi sampai dengan rasa prustasi kerena kekalahan. 
  4. Belajar Kalah. kalah dan menang dalam suatu kompetisi adalah hal yang biasa sekali, dikompetisi hanya satu (1) orang yang jadi pemenang dari banyanya peserta yang mengikuti kompetisi tersebut, bagaimana seorang anak yang usaha semaksimal mungkin untuk menjadi pemenang dan akhirnya kalah, dan inilah pengalaman yang sangat berharga baginya, belajar kalah, belajar untuk menerima kekurangan diri kita, belajar untuk bisa kembali bangkit dengan memperbaiki kekurangan kita serta belajar berbesar dada menerima kekalahan dan mengatakan selamat bagi pemenang. 
  5. Belajar Menerima kekurangan dan Kelebihan Diri. melalui kompetisi kita diajarkan langsung kekurangan dan kelebihan diri kira sendiri, melalui kompetsilah kira diasah dan dipicu mengeluarkan secara optimal kemampuan kita, dan melalui kompetisilah kita bisa mengetahui diri kita, dimana kekurangan dan kelebihan diri kita, kelebiahan diri kita harus kita tinggatkan lagi sehingga bisa menutupi kekurangan diri kita. 
  6. Meningkatkan Kualitas diri. dengan kita mengetahui dan merasakan langsung pengalaman dari berkompetisi, dimana kelebihan dan kekurangan diri kita, kita bisa meningkatkan kualitas diri kita dengan giat, tekun dan menghilangkan rasa malas dan menunda - nunda, karena kompetisi mengajarkan kita pahitnya kekalahan. 
  7. Menjadi lebih Giat dan Tekun. menjadi lebih giat dan tekun merupakan dampak positif, sebagai hasil dari kompetisi, jadi mengikuti kompetisi adalah hal baik yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kualitas diri agar menajdi lebih baik.   


https://sdit.nahwannur.sch.id/2022/10/colaborasi-sdit-nahwannur-dan-sempoa.html

SDIT Nahwannur selalu terbuka bagi para pihak yang ingin berkolaborasi bersama membangun negeri ini melalui pendidikan dalam meningkatkan kualitas generasi kita nantinya, semboyan dan kata semangat dari SDIT Nahwannur adalah Membagun peradaban melalui sekolah peradaban, tentunya hal ini membutuhkan sumbangsih kita bersama. 

Terakhir kami mengucapkan terimakasih kepada pihak Manajemen SEMPOA PIM, yang telah mempercayai kami dalam pelaksanaan kegaitan ini, dan kami tunggu colaborasi selanjutnya . 

https://sdit.nahwannur.sch.id/2022/10/colaborasi-sdit-nahwannur-dan-sempoa.html

-----------------------------

#SekolahPenghafalAlquran

#SekolahPeradaban

#SekolahPenggerak

Disqus Comments